Dunia trend memang sangat luas tidak terkecuali dalam dunia kuliner yang sangat beragam macamnya baik kuliner dalam negeri maupun kuliner luar negeri yang menjadi trend di Indonesia. Salah satu jenis trend kuliner luar negeri yang sekarang sedang populer dimasyarakat Indonesia adalah apa yang dinamakan dengan kue Brownies, yang mungkin sebagian besar dari anda tidak asing dengannya dan sudah pernah mencicipi kelezatannya. Sesuai dengan namanya Brownies yang kemungkinan dari asal kata brown yang bisa diartikan sebagai cokelat, adalah sejenis kue yang mirip dengan bolu yang memiliki rasa cokelat yang sangat dominan dan manis, sehingga banyak disukai oleh masyarakat dari segala lapisan terutama anak-anak.
Berdasarkan dari sumber yang kami dapatkan, konon kabarnya kue ini sudah ada sejak tahun 1893 pada sebuah acara pameran yang diselenggarakan salah satu kota besar di Amerika, Chicago, Illinois. Ketika itu ada seorang koki hotel yang diminta untuk membuat sebuah kue untuk hidangan penutup untuk para tamu wanita yang hadir pada acara pameran tersebut. Namun kue ini juga belum bisa dipastikan mengenai asal-usulnya karena ada beberapa versi lain tentang awal mulanya kue ini dan diantaranya adalah sebuah cerita tentang seorang koki yang lupa menambahkan bahan kue pengembang(baking powder) pada resep kue bolu cokelat sehingga tercipta kue ini.
Kemudian cerita lain juga menyebutkan adanya seorang pengusaha kue yang hampir bangkrut yang bekerja keras membuat kue cokelat semalaman, namun alangkah kecewanya pengusaha tersebut karena hasil kue tidak sesuai dengan harapan atau tidak sesuai dengan buku panduan resep kue coklat. Hingga kemudian salah satu karyawannya yang juga masih kawannnya sendiri, seperti biasanya datang pagi-pagi untuk mengambil kue hasil buatan pengusaha tersebut untuk dijual keliling, namun ketika kue cokelat yang dianggap gagal diambil karyawan tersebut sang pembuat kue atau pengusaha tersebut sedang ketiduran karena kecapekan. Diluar dugaan kue yang dianggap gagal tersebut ternyata disukai oleh masyarakat dan banyak pemesannya sehingga sang pengusaha juga selamat dari kebangkrutan.
Kue Brownies memang sangat lezat rasanya sehingga mungkin juga sudah tersebar diseluruh dunia, sedangkan di Indonesia sendiri hampir bisa dipastikan mudah untuk bisa kita temukan ditoko-toko kue dimana saja dengan harga yang juga beragam. Namun walaupun kue ini mudah untuk bisa kita temukan penjualnya, ada baiknya juga jika kita mencoba untuk membuatnya sendiri dirumah, disamping lebih hemat tentu juga akan memberikan kita kepuasan sendiri. Oleh karena itu bagi anda yang tertarik berikut adalah salah satu resep dan cara membuat dari kue Brownies.
Resep Kue Brownies
125 gram tepung terigu
200 gram dark cooking chocolate, kemudian dipotong-potong
3 butir telur, kemudian dikocok hingga mengembang
150 gram gula pasir
200 gram margarin
Kacang kenari diiris-iris tipis secukupnya untuk taburan(jika tidak ada kenari bisa diganti kacang mete)
Garam halus secukupnya
Cara Membuat
1. lelehkan margarin dengan cara dipanaskan, kemudian masukan cokelat yang telah dipotong-potong, gula dan garam, aduk hingga cokelat mencair dan gulanya juga larut. Jika sudah angkat sisihkan
2. Jika sudah masukan tepung terigu sedikit demi sedikit bersama dengan kocokan telur pada adonan cokelat diatas, sambil diaduk hingga merata.
3. Siapkan loyang yang dialasi kertas roti dan diolesi margarin, kemudian tuangkan adonan kedalamnya. Jika sudah tabur lagi dengan irisan kacang kenari diatasnya
4. Pangganglah didalam oven bersuhu 170 derajat celcius selama 45 menit hingga matang, kemudian angkat dan biarkan agak dingin dan potong-potong kemudian sajikan.
Sumber :
http://id.wikipedia.org/wiki/Brownies
Berdasarkan dari sumber yang kami dapatkan, konon kabarnya kue ini sudah ada sejak tahun 1893 pada sebuah acara pameran yang diselenggarakan salah satu kota besar di Amerika, Chicago, Illinois. Ketika itu ada seorang koki hotel yang diminta untuk membuat sebuah kue untuk hidangan penutup untuk para tamu wanita yang hadir pada acara pameran tersebut. Namun kue ini juga belum bisa dipastikan mengenai asal-usulnya karena ada beberapa versi lain tentang awal mulanya kue ini dan diantaranya adalah sebuah cerita tentang seorang koki yang lupa menambahkan bahan kue pengembang(baking powder) pada resep kue bolu cokelat sehingga tercipta kue ini.
Kemudian cerita lain juga menyebutkan adanya seorang pengusaha kue yang hampir bangkrut yang bekerja keras membuat kue cokelat semalaman, namun alangkah kecewanya pengusaha tersebut karena hasil kue tidak sesuai dengan harapan atau tidak sesuai dengan buku panduan resep kue coklat. Hingga kemudian salah satu karyawannya yang juga masih kawannnya sendiri, seperti biasanya datang pagi-pagi untuk mengambil kue hasil buatan pengusaha tersebut untuk dijual keliling, namun ketika kue cokelat yang dianggap gagal diambil karyawan tersebut sang pembuat kue atau pengusaha tersebut sedang ketiduran karena kecapekan. Diluar dugaan kue yang dianggap gagal tersebut ternyata disukai oleh masyarakat dan banyak pemesannya sehingga sang pengusaha juga selamat dari kebangkrutan.
Kue Brownies memang sangat lezat rasanya sehingga mungkin juga sudah tersebar diseluruh dunia, sedangkan di Indonesia sendiri hampir bisa dipastikan mudah untuk bisa kita temukan ditoko-toko kue dimana saja dengan harga yang juga beragam. Namun walaupun kue ini mudah untuk bisa kita temukan penjualnya, ada baiknya juga jika kita mencoba untuk membuatnya sendiri dirumah, disamping lebih hemat tentu juga akan memberikan kita kepuasan sendiri. Oleh karena itu bagi anda yang tertarik berikut adalah salah satu resep dan cara membuat dari kue Brownies.
Resep Kue Brownies
125 gram tepung terigu
200 gram dark cooking chocolate, kemudian dipotong-potong
3 butir telur, kemudian dikocok hingga mengembang
150 gram gula pasir
200 gram margarin
Kacang kenari diiris-iris tipis secukupnya untuk taburan(jika tidak ada kenari bisa diganti kacang mete)
Garam halus secukupnya
Cara Membuat
1. lelehkan margarin dengan cara dipanaskan, kemudian masukan cokelat yang telah dipotong-potong, gula dan garam, aduk hingga cokelat mencair dan gulanya juga larut. Jika sudah angkat sisihkan
2. Jika sudah masukan tepung terigu sedikit demi sedikit bersama dengan kocokan telur pada adonan cokelat diatas, sambil diaduk hingga merata.
3. Siapkan loyang yang dialasi kertas roti dan diolesi margarin, kemudian tuangkan adonan kedalamnya. Jika sudah tabur lagi dengan irisan kacang kenari diatasnya
4. Pangganglah didalam oven bersuhu 170 derajat celcius selama 45 menit hingga matang, kemudian angkat dan biarkan agak dingin dan potong-potong kemudian sajikan.
Sumber :
http://id.wikipedia.org/wiki/Brownies
Tidak ada komentar:
Posting Komentar